SYAIR UNTUK MENYADARKAN MANUSIA


1. 
Hidup penuh dengan kesibukan tanpa henti mengejar hasrat dan keinginan.

2. 
Sadarlah bahwa segalanya itu adalah hampa dan tidak berarti.

3. 
Langit itu hampa, bumi juga adalah hampa.

4. 
Namun manusia hidup terjerat dengan kehidupan ini.

5. 
Matahari juga hampa, Bulan juga hampa.

6. 
Untuk apalah, hidup dengan susah payah.

7. 
Bila pada akhirnya, apapun tidak akan didapatkan.

8. 
Ladang itu hampa, tanah juga hampa.

9. 
Tidak tahu, sudah berganti berapa banyak manusia yang menggarapnya.

10. 
Emas itu adalah hampa, perak juga hampa.

11. 
Setelah mati, apa yang bisa anda bawa pergi.

12. 
Istri adalah hampa, Anak juga hampa.

13. 
Ketika tiba di akhirat, 

14. 
siapa pun tidak akan bertemu dengan siapa-siapa.


15. 
Lagi sibuk bekerja, malam juga sibuk bekerja.

16. 
Manusia bagaikan lebah yang mencari madu.

17. 
Setelah madu dikumpulkan, 

18. 
segala kerja keras pada akhirnya akan menjadi hampa juga.

19. 
Tengah malam mendengar suara gendang, 

20. 
begitu mata dibuka, 

21. 
tak terasa pagi telah tiba.

22. 
Renungkan kembali apa yang telah dikerjakan sepanjang hari.

23. 
Seolah-olah semuanya itu hanya bagaikan sebuah mimpi.



24. 
Menjadi manusia itu mudah, 

25. 
yang susah adalah bagaimana menjalani hidup sebagai manusia.

26. 
Akan lebih sulit lagi, 

27. 
hidup untuk membantu sesama manusia.

28. 
Pahala akan membuat manusia terlahir dan hidup dalam kebahagiaan.

29. 
Kesulitan dan penderitaan juga akan menjauhinya.


30. 
Perkataan juga akan keluar dari hati nuraninya.